Hubungan antara pengetahuan, sikap dan perilaku dengan derajat keparahan akne vulgaris pada siswa SMA
H ubungan antara Pengetahuan, Sikap, dan Perilaku denganDerajat Keparahan AV pada Siswa SMALatar BelakangAkne Vulgaris (AV) merupakan masalah kulit yang seringkali dialami oleh pelajar khususnya pada usia pubertas. Penyakit ini memiliki berbagai macam faktor risiko yang dapat memicu untuk timbulnya AV pada kulit. Banyak sumber informasi yang dapat mengubah pengetahuan, sikap, dan perilaku seseorang. Penelitian ini bertujuan untuk menilai hubungan antara pengetahuan, sikap, dan perilaku dengan derajat keparahan AV pada siswa SMA.MetodeMetode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah dengan cara analitik observasional dengan desain cross-sectional dengan subjek penelitian siswa SMA. Penilaian terhadap pengetahuan, sikap dan perilaku dilakukan dengan pengisian kuesioner. Derajat AV dinilai secara pemeriksaan klinis. Hubungan pengetahuan, sikap dan perilaku dengan derajat keparahan AV dianalisis secara statistika dengan menggunakan uji Fisher’s exact test dan chi-square,.HasilSejumlah 107 remaja siswa SMA berpartisipasi sebagai sebagai subjek penelitian ini. Tingkat pengetahuan siswa SMA terhadap AV 93,5% baik. Sikap siswa SMA terhadap AV 88,8% baik. Perilaku siswa SMA terhadap AV 46,7% kurang. Sebanyak 48,6% siswa SMA mengalami AV derajat ringan. Hubungan pengetahuan dengan derajat keparahan AV tidak didapatkan hasil yang bermakna (p = 0,673), terdapat hubungan yang bermakna antara sikap dengan derajat keparahan AV (p = 0,046) dan tidak terdapat hubungan yang bermakna antara perilaku dengan derajat keparahan AV (p = 0,717).KesimpulanHasil analisis statistika menunjukkan hubungan yang bermakna antara sikap dengan derajat keparahan AV, sementara hubungan pengetahuan dan perilaku dengan derajat keparahan AV tidak didapatkan hasil yang bermakna
K nowledge, Attitude, and Behavior VersusAcne Vulgaris Severity in Highschool StudentsBackgroundAcne Vulgaris (AV) is the most common skin disease which is occuring among student especially toward puberty. This disease has many risk factor that can trigger the appearance of AV towards the skin. There are so many sources of information that can change the knowledge, attitude, and behavior to certain person. The purpose of this research is to measure the correlation between knowledge, attitude, and behavior with the severity of AV among Highschool student.MethodThe method that used in this research is observational analytic with cross-sectional design which is involving Highschool student. The assessment of Knowledge, attitude, and behavior counted by answering questionaires. The severity of AV measured by doing clincal examination. The correlation between knowledge, attitude, and behavior with the severity of AV was analyzed in statistic by using Fisher’s exact test and Chi-square.ResultThere are 107 Highschool student participated as subject in this research. The Highschool student’s knowledge towards AV 93,5% are good. The Highschool student’s attitude towards AV 88,8% are good. The Highschool student’s behavior towards AV 46,7% are deficient. There are 48,7% Highschool student suffering mild level of AV. Correlation between knowldge towards the severity of AV got no significant result (p=0,542), there is significant correlation between attitude towards the severity of AV (p=0,057), there is no significant correlation between behavior towards the severity of AV (0,887).ConclusionThe result of statistics analitic showed significant relation between attitude with the severity of AV, meanwhile the relation of knowledge and behavior with the severity of AV had no significant result.