Analisis pengungkapan berdasarkan prinsip isi dan kualitas laporan keberlanjutan
P enelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pengungkapan laporan keberlanjutan berdasarkan prinsip isi dan kualitas. Selain itu, penelitian ini juga menganalisis peningkatan kualitas pengungkapan laporan keberlanjutan berdasarkan prinsip isi dan kualitas dari tahun 2013 hingga tahun 2017 dengan terbagi 3 tren tahun melalui perhitungan kuantitas pengungkapan pada aspek laporan keberlanjutan. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh laporan keberlanjutan yang diterbitkan oleh perusahaan di Indonesia pada tahun 2013 – 2017. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis isi. Hasil penelitian ini adalah (1) Berdasarkan prinsip isi, aspek yang paling tinggi tingkat pengungkapannya adalah aspek pemangku kepentingan, sedangkan yang paling rendah adalah aspek materialitas; (2) Berdasarkan prinsip kualitas, aspek yang paling tinggu tingkat pengungkapannya adalah aspek keseimbangan, sedangkan yang paling rendah adalah aspek keandalan; (3) Berdasarkan prinsip isi, peningkatan kualitas tertinggi adalah aspek pemangku kepentingan, sedangkan yang paling rendah adalah aspek materialitas; (4) Berdasarkan prinsip kualitas, peningkatan kualitas tertinggi adalah aspek keandalan, sedangkan yang paling rendah adalah aspek kejelasan
T he objective of the empirical study is to know level of sustainability report disclosure based on content dan quality principles. Beside that, this thesis aims to know the improvement in level of sustainability report disclosure based on content and quality principles from 2013 until 2017 which is divided into 3 year trends obtained by calculating the improvement in sustainability report disclosure. The sampel of this empirical study is all company in Indonesia that published sustainability report in 2013 – 2017. This study uses content analysis as research method. The result of this empirical study are (1) Based on content principles, the highest aspect that was disclosed in sustainability report is stakeholder inclusiveness aspect, while the lowest is materiality aspect; (2) Based on quality principles, the highest aspect that was disclosed in sustainability report is balance aspect, while the lowest is reliability aspect; (3) Based on content principles, the highest improvement in sustainability report disclosure is stakeholder inclusiveness aspect, while the lowest is materiality aspect; (4) Based on quality principles, the highest improvement in sustainability report disclosure is reliability aspect, while the lowest is clarity aspect