Pengaruh perceived organizational support dan affective commitment terhadap turnover intention
P enelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh perceived organizational support dan affective commitment terhadap turnover intention pada divisi sumber daya manusia di PT Astra Daihatsu Motor Jakarta. Variabel independen dalam penelitian ini adalah perceived organizational support dan affective commitment, dan variabel dependen dalam penelitian ini adalah turnover intention. Metode pengumpulan data adalah sensus dari populasi Divisi Sumber Daya Manusia PT Astra Daihatsu Motor Jakarta yang dijadikan sampel pada penelititan ini sebanyak 80 karyawan. Hasil penelitian ini menunjukkan hasil analisis rata-rata variabel perceived organizational support sebesar 3,3482 yang artinya perceived organizational support yang cukup baik. Hasil analisis rata-rata variabel affective commitment yaitu sebesar 3,3375 yang artinya responden merasa bahwa affective commitment dinilai cukup baik. Variabel turnover intention menunjukkan hasil rata-rata yaitu sebesar 2,5917 yang artinya adanya dukungan perusahaan terhadap karyawan dan karyawan merasa senang bekerja dimana tempat karyawan itu bekerja. Pengaruh perceived organizational support dan affective commitment terhadap turnover intention dilihat dari nilai sig yaitu sebesar 0,000 yang artinya perceived organizational support dan affective commitment memiliki pengaruh negatif terhadap turnover intention. Diharapkan untuk penelitian selanjutnya agar melakukan penelitian dibeberapa divisi lainnya.