Evaluasi strategi keberhasilan reklamasi pada backfill 2an di PT Indominco Mandiri, Bontang, Kalimantan Timur
P T Indominco Mandiri adalah perusahaan pertambangan batubara yang terletak di Bontang, Kalimantan Timur, yang telah melakukan kegiatan reklamasi secara terencana, sistematis, dan berkelanjutan. Reklamasi adalah kegiatan yang bertujuan untuk memperbaiki lahan yang terganggu akibat dampak kegiatan usaha pertambangan. Oleh sebab itu, diperlukan evaluasi keberhasilan reklamasi untuk memastikan kegiatan reklamasi berjalan dengan sebagaimana mestinya. Tujuan dari penelitian ini adalah: mengetahui nilai tingkat keberhasilan pelaksanaan reklamasi pada area backfill 2AN, mengetahui ketidaktercapaian antara perencanaan dengan realisasi kegiatan reklamasi yang dapat mempengaruhi tingkat keberhasilan reklamasi pada area backfill 2AN, dan mengetahui upaya yang harus dilakukan guna mempertahankan keberhasilan reklamasi. Berdasarkan Kepmen ESDM No. 1827K/30/MEM/2018 terdapat tiga aspek yang diperhatikan, yaitu penatagunaan lahan, revegetasi, dan penyelesaian akhir. Hasil evaluasi tingkat keberhasilan reklamasi area backfill 2AN dengan luas area 207,17 ha adalah sebesar 93,3% dan hasil pelaksanaan reklamasi dapat diterima.
P T Indominco Mandiri is a coal mining company located in Bontang, East Kalimantan, which has carried out reclamation activities in a planned, systematic, and sustainable manner. Reclamation is an activity that aims to repair disturbed land due to impact of mining activities. Therefore, it is necessary to evaluate the success of reclamation to ensure that reclamation activities are running as they should. The aims of this study were: to determine the value of the success rate of reclamation in the backfill 2AN area, to determine the discrepancy between plans and the realization of reclamation activities that could affect the success rate of reclamation in the backfill 2AN area, and to determine the efforts that must make to maintain the success of reclamation. Based on Minister of Energy and Mineral Resources Decrees No. 1827K/30/MEM/2018, there are three aspects to pay attention to land use, revegetation, and final settlement. The results of the evaluation of the success rate of reclamation in the backfill 2AN area with an area of 207,17 ha is 93,3%, and the results of the implementation of the reclamation are acceptable.