Maloklusi gigitan silang anterior pada usia dini (Studi pustaka)
M aloklusi gigitan silang anterior didefinisikan sebagai maloklusi yang diakibatkan oleh posisi gigi anterior maksila yang lebih ke lingual dalam hubungannya dengan anterior mandibula. Keadaan ini disebut juga dengan overjet negatif atau overjet terbalik. Maloklusi gigitan silang anterior jika tidak dilakukan perawatan pada usia dini akan mengakibatkan terhambatnya pertumbuhan maksila dan tidak terkontrolnya pertumbuhan mandibula sehingga dapat menjadi kelainan skeletal yang sangat serius sejalan dengan pertumbuhan anak. Perawatan dini maloklusi gigitan silang anterior dilakukan pada periode gigi sulung atau awal gigi bercampur. Pemilihan perawatan gigitan silang anterior pada usia dini harus disesuaikan dengan etiologi yang menyebabkan kelainan maloklusi gigitan silang anterior dan tingkat keparahan yang terjadi pada gigitan silang anterior. Perawatan maloklusi gigitan silang anterior yang dilakukan pada usia dini diharapkan dapat mengoreksi kelainan tersebut dengan metode perawatan yang sederhana dan mudah.
A nterior crossbite malocclusion is defined as a malocclusion resulting from the lingual position of the maxillary anterior teeth in relationshp with the mandibular anterior. This is also called as the negative overjet or reversed overjet. If anterior crossbite malocclusion is not treated in early age, it may cause the delayed growth of maxilla and uncontrolled mandible, which leads to serious skeletal discrepancy within the child’s growth. Early treatment of the anterior crossbite malocclusion can be done in the primary teeth period or early mixed teeth period. Selection of anterior crossbite treatment at an early age should be adjusted to the etiology that causes anterior crossbite and severity that occurred in the anterior crossbite. The treatment of anterior crossbite malocclusion in early age is expected to correct the discrepancy by easy and simple treatment method.