DETAIL KOLEKSI

Analisis tingkat partisipasi masyarakat pada program pemberdayaan masyrakat pada program pemberdayaan masyarakat di perusahaan pertambangan emas.


Oleh : Ni Made Ayu Wina Wirjana A.

Info Katalog

Subyek : Community dvelopment

Penerbit : FEB - Usakti

Kota Terbit : Jakarta

Tahun Terbit : 2024

Pembimbing 1 : Budi Santosa

Kata Kunci : community empowerment, community participation ladder, CSR, sustainability

Saat ini file hanya dapat diakses dari perpustakaan.

Status : Lengkap

P Perusahaan pertambangan sebagai institusi yang memiliki legalitas dan berada ditengah-tengah masyarakat berperan penting dalam upaya penciptaan keberlanjutan dalam kehidupan masyarakat di wilayah operasionalnya. PT ANTAM Tbk UBP Emas (ANTAM UBP Emas) berfokus pada eksplorasi dua sumber daya mineral yaitu emas dan perak dan berlokasi di Desa Bantar Karet, Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor. Terdapat tantangan lain yang dihadapi oleh perusahaan yakni keberadaan penambang emas tanpa ijin dan melakukan penambangan emas secara illegal di areal penambangan emas ANTAM UBP Emas. Regulasi terkait implementasi program CSR dan tata kelola tanggung jawab sosial dan perusahaan telah diterapkan oleh Pemerintah. Waktu penelitian dilaksanakan dalam satu periode pada tahun 2024. Teknik pengumpulan data primer dilakukan melalui wawancara mendalam dan dilengkapi dengan teknik pengumpulan data sekunder melalui dokumen dan laporan perusahaan. Analisis data dilakukan secara kualitatif deskriptif dan dengan mengggunakan aplikasi Nvivo 12. Hasil penelitian menunjukan bahwa ANTAM UBP Emas telah melaksanakan program pemberdayaan melalui: (i) peningkatan kompetensi anggota kelompok (ii) pengembangan keterampilan anggota kelompok (iii) mengutamakan tingkat partisipasi anggota kelompok binaannya dalam proses pengambilan keputusan yang berpengaruh terhadap pengembangan program. Hasil penelitian terkait tangga partisipasi masyarakat dalam program pemberdayaan masyarakat menunjukan bahwa: (i) pada tahap perencanaan program partisipasi masyarakat berimbang pada tingkat non-partisipasi dan citizen power (ii) pada tahap pelaksanaan program partisipasi masyarakat didominasi pada derajat citizen power (iii) pada tahap pemanfaatan hasil program partisipasi masyarakat masuk dalam kategori citizen power (iv) dan pada tahap evaluasi program partisipasi masyarakat berada pada derajat tokenism dan citizen power. ANTAM UBP Emas perlu melakukan evaluasi metode pendampingan, pelaksanaan program pelatihan dan pengembangan kapasitas bagi anggota kelompok sebagai akselerasi dalam meningkatkan partisipasi anggota kelompok untuk mencapai derajat partisipasi Citizen Power sehingga program ini menjadi sarana exit strategy perusahaan yang sesuai dengan kebutuhan dan konteks komunitas.

M Mining companies as institutions that have legality and are in the midst of society play an important role in efforts to create sustainability in the lives of people in their operational areas. PT ANTAM Tbk UBP Emas (ANTAM UBP Emas) focuses on the exploration of two mineral resources namely gold and silver and is located in Bantar Karet Village, Nanggung District, Bogor Regency. There are other challenges faced by the company, namely the existence of unlicensed gold miners and illegal gold mining in the ANTAM UBP Emas gold mining area. Regulations related to the implementation of CSR programs and corporate social responsibility governance have been implemented by the Government. The research time was carried out in one period in 2024. Primary data collection techniques were conducted through in-depth interviews and complemented by secondary data collection techniques through company documents and reports. Data analysis was carried out qualitatively descriptively and by using the Nvivo 12 application. The results showed that ANTAM UBP Emas has implemented an empowerment program through: (i) increasing the competence of group members (ii) developing the skills of group members (iii) prioritizing the level of participation of members of the fostered group in the decision-making process that affects program development. The results of research related to the ladder of community participation in community empowerment programs show that: (i) at the planning stage of the program, community participation is balanced at the level of non-participation and citizen power (ii) at the implementation stage of the program, community participation is dominated by the degree of citizen power (iii) at the stage of utilizing the results of the program, community participation falls into the category of citizen power (iv) and at the evaluation stage of the program, community participation is at the degree of tokenism and citizen power. ANTAM UBP Emas needs to evaluate mentoring methods, implementation of training programs and capacity building for group members as an acceleration in increasing the participation of group members to achieve the degree of Citizen Power participation so that this program becomes a means of the company\\\'s exit strategy in accordance with the needs and context of the community.

Bagaimana Anda menilai Koleksi ini ?