DETAIL KOLEKSI

Identifikasi budaya organisasi dan hubungannya dengan gaya kepemimpinan pada PT. Bintang Mas Bersaudara


Oleh : Fery Karsilo

Info Katalog

Penerbit : FTI - Usakti

Kota Terbit : Jakarta

Tahun Terbit : 2004

Pembimbing 1 : Triwulandari

Subyek : Organizational behavior;Leadership

Kata Kunci : organizational culture, leadership style, PT. Bintang Mas Bersaudara

Status Posting : Published

Status : Lengkap


File Repositori
No. Nama File Hal. Link
1. 2004_TA_TI_06300335_Halaman-Judul.pdf
2. 2004_TA_TI_06300335_Bab-1.pdf
3. 2004_TA_TI_06300335_Bab-2.pdf
4. 2004_TA_TI_06300335_Bab-3.pdf
5. 2004_TA_TI_06300335_Bab-4.pdf
6. 2004_TA_TI_06300335_Bab-5.pdf
7. 2004_TA_TI_06300335_Bab-6.pdf
8. 2004_TA_TI_06300335_Bab-7.pdf
9. 2004_TA_TI_06300335_Daftar-Pustaka.pdf
10. 2004_TA_TI_06300335_Lampiran.pdf

P PT. Bintang Mas Bersaudara merupakan perusahaan manufaktur yang memproduksi waterglass (Sodium Silikat) yang telah menjalankan kegiatan operasionalnya sejak 1977. Melihat kondisi perusahaan yang sudah cukup tua, perusahaan merasa perlu untuk membenahi manajemennya. Salah satu hal yang belum diperhatikan untuk meningkatkan kinerja perusahaan adalah budaya organisasi, yang merupakan nilai-nilai yang dianut bersama oleh karyawan dalam perusahaan dan nilai-nilai tersebut akan membuat organisasi tersebut lain dari pada yang lain.Menurut Cameron dan Quinn, budaya organisasi terbagi menjadi 4 yaitu : budaya clan, adhocracy, market dan hierarchy . Masing-masing dari 4 budaya organisasi tersebut mempunyai karakteristiknya sendiri. Pembentukkan budaya organisasi didukung pula oleh perubahan pada individu, terutama pihak manajemen atas dari suatu perusahaan. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi budaya organisasi yang paling dominan pada saat ini dan yang diinginkan di masa mendatang dan hubungannya dengan gaya kepemimpinan serta memberikan usulan untuk membentuk budaya yang diinginkan di masa mendatang yang diharapkan dapat meningkatkan kinerja perusahaan.Pengumpulan data budaya organisasi dengan menggunakan kuesioner hasil adaptasi dari Organizational Culture Assessment Instrument (OCAI) yang disebarkan kepada seluruh staff dan karyawan PT. Bintang Mas Bersaudara dan data gaya kepemimpinan penisahaan dikumpulkan menggunakan kuesioner hasil adaptasi dari Leader Behaviour Description Questionnaire (LBDQ) yang juga disebarkan kepada seluruh staff dan karyawan PT. Bintang Mas Bersaudara sedangkan data-data umum perusahaan diperoleh dengan melakukan wawancara langsung dengan pihak perusahaan.Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah budaya organisasi yang paling dominan pada saat ini adalah budaya market dengan nilai rata - rata 28.22 dan budaya organisasi yang dominan yang diinginkan di masa mendatang adalah budaya hierarchy dengan nilai rata - rata 30.94. Analisa gaya kepemimpinan menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan pada PT. Bintang Mas Bersaudara berada pada kuadran 4 yang menunjukkan pemimpin berorientasi rendah pada consideration dan rendah pula pada initiating structure.Usulan yang diberikan untuk membentuk budaya organisasi yang diinginkan di masa mendatang adalah dengan melakukan perubahan budaya market dan mengimplementasikan hal-hal yang mendukung terbentuknya budaya hierarchy pada PT. Bintang Mas Bersaudara serta merubah gaya kepemimpinan dari kuadran 4 menjadi kuadran 2 yaitu pemimpin yang berorientasi tinggi pada consideration dan initiating structure.

P PT. Bintang Mas Bersaudara is a manufacture company which produce waterglass which runs its operational activity since 1977. To see the old condition of the company; this company thinks need to correct its management. One thing which has not yet paid attention to increase company's performance is organizational culture, which represent values that used together by company's worker and that values will make the organization unique.According to Cameron and Quinn, organizational culture divided to 4, that is: clanculture, adhocracy culture, market culture and hierarchy culture. Each from the organizational culture has its own charactheristic. The form of organizational culture also supported by individual change, especially the top management of company. The purpose of this research is to identify organizat onal culture which most dominant now and preferred in the future and its relationship with leadership style and also gives suggestion to form organizational culture, which preferred in the future so that can increase the company's performance.Organizational Culture data collected by using questionnaire which adapt fromOrganizational Culture Assessment Instrument (OCAI) that given to entire staff and employees of PT. Bintang Mas Bersaudara and company's leadership style data collected by using questionnaire which adapt from Leader Behaviour Description Questionnaire (LBDQ) and which also given to entire staff and employees of ' PT. Bintang Mas Bersaudara, as company's general data got by direct interview .The conclusion of the research is dominant organizational culture now is market culture with mean value 28 .22 and organizational culture preferred in the future is hierarchy culture with mean value 30.94. The analise of leadership style show that leadership style in PT. Bintang Mas Bersaudara existed in 4th kuadran that show the leader i s low oriented in consideration dan low oriented in initiating structureSuggestions given to form organizational culture preferred in the future is by change the market culture and give way of implementation things that can support the form of the hierarchy and also change the leadership style from 4th kuadran to 2nd kuadran that is leader which high oriented in consideration and initiaing structure.

Bagaimana Anda menilai Koleksi ini ?