Peranan desain komunikasi visual dalam Festival Permainan Anak Tradisional dalam rangka Hari Anak Nasional
P Permainan anak tradisional adalah salah satu bagian dari budaya bangsa yang seharusnya dilestarikan, karena budaya merupakan modal bagi suatu masyarakat untuk mempertahankan keberadaanya dan identitasnya di tengahkumpulan masyarakat yang lain. Namun dengan semakin berkembangnya teknologi dan gaya hidup masyarakat yang semakin maju, permainan tradisional semakin terlupakan dan bahkan hampir ‘punah’. Oleh sebab itu, diadakan festivalyang bertujuan untuk mengajak para orangtua untuk lebih peduli terhadap budaya bangsa dan menunjukkannya kepada anak-anak mereka.