DETAIL KOLEKSI

Analisis kepastian hukum hak ekonomi pencipta lagu terhadap cover lagu yang dipublikasikan dikaitkan dengan Undang-Undang nomor 28 Tahun 2014 tentang hak cipta


Oleh : Mochamad Hanza Ilma

Info Katalog

Subyek : Copyright - Law and legislation

Penerbit : FH - Usakti

Kota Terbit : Jakarta

Tahun Terbit : 2018

Pembimbing 1 : Syarifuddin

Kata Kunci : legal certainty, economic rights of songwriters, published song covers, Law number 28 of 2014, copyr

Status Posting : Published

Status : Lengkap


File Repositori
No. Nama File Hal. Link
1. 2018_TS_MHK_110151037_Halaman-Judul.pdf 7
2. 2018_TS_MHK_110151037_Lembar-Pengesahan.pdf 3
3. 2018_TS_MHK_110151037_Bab-1_Pendahuluan.pdf 20
4. 2018_TS_MHK_110151037_Bab-2_Tinjauan-Pustaka.pdf 50
5. 2018_TS_MHK_110151037_Bab-3_Metode-Penelitian.pdf 3
6. 2018_TS_MHK_110151037_Bab-4_Pembahasan.pdf 24
7. 2018_TS_MHK_110151037_Bab-5_Penutup.pdf 3
8. 2018_TS_MHK_110151037_Daftar-Pustaka.pdf 3
9. 2018_TS_MHK_110151037_Lampiran.pdf 1

A Analisis Kepastian Hukum Hak Ekonomi Pencipta Lagu Terhadap Cover Lagu Yang Dipublikasikan Dikaitkan Dengan Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2014 Tentang Hak Cipta 88 halaman, 2018 Kata Kunci: Kepastian Hukum, Hak Ekonomi, Cover Lagu. Dibutuhkan kerja keras bagi seorang untuk menciptakan karya seni berupa lagu dan lagu tersebut menjadi lagu terkenal, namun oleh masyarakat lagu tersebut diaransemen ulang tanpa meminta izin terlebih dahulu kepada pencipta lagu tersebut, sehingga menimbulkan kerugian bagi pencipta lagu, baik kerugian secara materi maupun non materi. Hal tersebut terjadi pada kasus pelanggaran hak cipta yang terjadi pada kasus cover lagu Akad karya Payung Teduh. Pokok permasalahannya adalah bagaimana kepastian hukum hak ekonomi pencipta lagu terhadap cover lagu yang dipublikasikan tanpa izin, dan bagaimana upaya hukum yang dapat dilakukan oleh pencipta lagu terhadap cover lagu yang dipublikasikan tanpa izin sebagai upaya menciptakan kepastian hukum. Metode penelitian yang dipilih adalah penelitian hukum normatif dengan sifat penelitian deskriptif analitis dan jenis data yang digunakan adalah data sekunder. Hasil penelitian dianalisis secara kualitatif untuk selanjutnya ditarik kesimpulan secara deduktif. Kesimpulannya adalah kepastian hukum hak ekonomi pencipta lagu terhadap cover lagu yang dipublikasikan tanpa izin diatur dalam Pasal 16 ayat (2) Undang-Undang No. 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta adalah dengan pemberian lisensi yang didasarkan pada suatu perjanjian. Selain daripada itu, pencipta lagu juga mendapatkan kepastian hukum atas hak ekonominya sebagaimana diatur dalam Pasal 87 ayat (1) Undang-Undang No. 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta, yaitu melalui Karya Cipta Indonesia (KCI) sebagai salah satu Lembaga Manajemen Kolektif. 49 Buku, 3 Perundang-undangan.

Bagaimana Anda menilai Koleksi ini ?