Pengembangan model pengukuran kinerja Divisi Production di PT. Kawasaki Motor Indonesia
D Di tahun 2014 sekitar 30 persen atau sekitar 1 miliar yen akan menjadi penambahan investasi bagi Indonesia khususnya pengembangan produksi sepeda motor Kawasaki di Indonesia. Namun, rendahnya jumlah produksi unit motor ditandai dengan produksi motor Kawasaki lebih rendah 24% dari total kapasitas produksi di tahun 2013 yang dikarenakan pengukuran produktivitas kinerja yang kurang baik yang ditandai dengan hasil produksi yang tidak mencapai target sehingga berpotensi tidak tercapainya target peningkatan produksi di tahun 2014 yang di targetkan meningkat sebesar 30%. Penelitian ini bertujuan untuk sebuah model perancangan sistem pengukuran kinerja pada Divisi Production di tahun 2015 sehingga mampu meningkatkan produksi unit motor sebesar 30% diperiode tahun 2016 dengan cara membuat sebuah model perancangan sistem pengukuran kinerja pada Divisi Production di tahun 2015. Hasil penelitian ini menghasilkan model kinerja dengan KPI dan bobot seperti Safety Total Recordable Incident Rate (38.90%), Quality Assurance (25.11%), Cost efficiency (17.20%), Conformance to Plan (11.58%), Overal Effectiveness Equipment (7.21%).
I In 2014 around 30 percent or about 1 billion yen will be an additional investment for Indonesia, especially the development of Kawasaki motorcycle production in Indonesia. However, the low number of motorcycle unit production is indicated by the production of Kawasaki motorcycles which was 24% lower than the total production capacity in 2013 due to poor performance productivity measurement which was indicated by production results that did not reach the target so that the target for increased production in 2014 could not be achieved. which is targeted to increase by 30%. This study aims to design a performance measurement system design model in the Production Division in 2015 so as to increase the production of motor units by 30% in the 2016 period by making a performance measurement system design model in the Production Division in 2015. The results of this study produce a performance model. with KPIs and weights such as Safety Total Recordable Incident Rate (38.90%), Quality Assurance (25.11%), Cost efficiency (17.20%), Conformance to Plan (11.58%), Overal Effectiveness Equipment (7.21%).