DETAIL KOLEKSI

Perhitungan cadangan minyak dengan metode volumetrik, matrial balance dan analisa decline curve pada lapangan x

2.4


Oleh : Rico nickardo Gautama

Info Katalog

Nomor Panggil : 487/TP/2016

Penerbit : FTKE - Usakti

Kota Terbit : Jakarta

Tahun Terbit : 2016

Pembimbing 1 : Rachmat Sudibyo

Pembimbing 2 : M.G Sri Wahyuni

Subyek : Teknik Reservoir

Kata Kunci : Teknik Reservoir

Status Posting : Published

Status : Lengkap


File Repositori
No. Nama File Hal. Link
1. 2016_TA_TM_07111303_Halaman-Judul.pdf 23
2. 2016_TA_TM_07111303_Bab-1.pdf 2
3. 2016_TA_TM_07111303_Bab-6.pdf
4. 2016_TA_TM_07111303_Daftar-Pustaka.pdf 4
5. 2016_TA_TM_07111303_Lampiran.pdf

L Lapangan X merupakan lapangan minyak onshore yang berlokasi di Desa Kedungjaya, Kecamatan Babelan, Provinsi Jawa Barat. Tepatnya di bagian utara Tinggian Rengasdengklok, Cekungan Jawa Barat Utara. Sumur yang berproduksi sebanyak delapan sumur dan terdapat dua sumur injeksi air. Penentuan isi minyak awal di tempat (Original Oil In Place) dilakukan menggunakan Metode Volumetrik dan Metode Material Balance Havlena – Odeh. Untuk mengetahui besarnya isi minyak awal di tempat tersebut, Metode Materal Balance Havlena – Odeh perlu mengetahui jenis tenaga dorong reservoir. Pada lapangan X tenaga dorong yang dominan adalah tenaga dorong kombinasidan tidak memiliki gas cap. Sehingga kan terjadi perembesan air (water influx) sebagai fungsi dari penurunan tekanan karena proses produksi. Untuk mengetahui besarnya perembesan air, digunakan Metode Small Plot Aquifiers dengan mengamsumsi besarnya jari – jari aquifier untuk mendapatkan nilai yang paling mendekati saat dibikin persamaan garis lurus Metode Material Balance Havlena – Odeh. Pada perhitungan Metode Volumetrik, diperoleh Original Oil In Place (OOIP) pada Lapangan X sebesar 40.44 MMSTB. Sedangkan menggunakan Metode Material Balance Havlena – Odeh diperoleh 41.502 MMSTB. Hasil Original Oil In Place yang diperoleh dari kedua metode tersebut mengalami ii perbedaan sebesar 2.55 %, yang mengartikan bahwa nilai Original Oil In Place dari kedua metode tersebut akurat. Dalam memprediksi kinerja produksi di masa yang akan datang, dilakukan dengan menganalisa kurva penurunan produksi (Decline Curve Analysis). Berdasarkan hasil Decline Curve Analysis, didapatkan hasil produksi kumulatif yang dapat diambil hingga batas ekonomis (economic limit rate) pada Lapangan X adalah sebesar 12.97 MMSTB dan dapat diproduksikan hingga 50 tahun. Besarnya faktor perolehan (Recovery Factor) perlu ditentukan untuk mengetahui jumlah isi minyak yang dapat diperoleh di permukaan. Penentuan faktor perolehan dilakukan menggunakan data produksi dan Metode JJ Arps. Dengan menggunakan data produksi, diperoleh besarnya recovery factor yang dapat diambil sebesar 31.25 %. Sedangkan pada Metode JJ Arps, digunakan persamaan tenaga dorong gas terlarut (solution gas drive mechanism) sebesar 29.86 %. Hasil recovery factor yang diperoleh dari kedua metode tersebut mengalami perbedaan sebesar 4.44 %, yang mengartikan bahwa nilai recovery factor dari kedua metode tersebut akurat.

F Field x is an onshore oil field located in Kedungjaya Village, Babelan Subdistrict, West java province. Precisely in the northern part of Rengasdengklok Height, north West Java basin. There had been eight producing wells and two water injection wells. The Original Oil In Place was analyzed using the Volumetric Method and the Havlena - Odeh Material Balance Method. To acquire the Original Oil In Place, the Havlena - Odeh Material Balance Method firstly needed the reservoir drive mechanism information. The dominant reservoir drive mechanism on Field X is the combination gas drive mechanism, and no gas cap. Resulting in water influx as pressure decreases from the production process. Small Plot Aquifiers Method was used to acquire the water influx, assuming size of radius aquifier to get a most likely contrived equation a Straight Line Method Material Balance Havlena – Odeh. In the calculation of the Volumetric Method, the Original Oil In Place (OOIP) on Field X was obtained 40.44 MMSTB. While using the Havlena - Odeh Material Balance Method with the material balance equation for water drive reservoir was obtained 41.502 MMSTB. The Original Oil In Place results from the two methods are experiencing a difference of 2.55 %, which means that the value of Original Oil In Place of both methods are accurate. iv The Decline Curve Analysis was used in predicting future production performance. Based on the results of decline curve analysis, showed that cumulative production up to the economic limit on the Field X was obtained 12.97 MMSTB and can be produced up to 50 years. The recovery factor was needed to know the amount of estimated ultimate recovery. Calculation of recovery factor was done using production data and the JJ Arps Method. By using production data, the recovery factor can be taken is up to 31.25 %. While the JJ Arps Method, used equation for water drive reservoir is up to 29.86 %. The recovery factor results from the two methods are experiencing a difference of 4.44 %, which means that the value of recovery factor of both methods are accurate.

Bagaimana Anda menilai Koleksi ini ?