Pemrograman rancangan perluasan Museum Nasional dengan pendekatan arsitektur kontekstual di kawasan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat
M Museum Nasional di kawasan Medan Merdeka, Jakarta, adalah obyek konservasi yang dibuat berdasarkan Master Plan tahun 1996. Untuk menyesuaikan terhadap kebutuhan masa kini diperlukan program perluasan dan peninjaun kembali master plan tersebut. Pada Tugas Akhir Tingkat Sarjana Arsitektur ini, pemograman perluasan gedung menggunakan pendekatan kontekstual. Dengan pendekatan tersebut dipertimbangkan unsur-unsur yang dikonservasikan dapat dipertahankan selain diadaptasikan terhadap kebutuhan masa kini dan kondisi sekitarnya. Untuk menghasilkan konsep programatik, digunakan integrasi teori Katharina H. Anthony dan Hamid Shirvani. Aspek-aspek yang diturunkan dari ke dua teori tersebut kemudian dijadikan bahan studi preseden tipologi, tema dan studi konteks. Hasil studi adalah kriteria perancangan sebagai bahan dasar dalam merumuskan konsep programatik dan konsep perancangan. Hasil akhir adalah transformasi konsep-konsep tersebut menjadi katalog skematik desain dan simulasi alternative desain fisik bangunan.
T The National Museum in the Medan Merdeka area, Jakarta, is a conservation object created on the 1996 Master Plan. To adapt to the present needs, an expansion program and a review of the master plan are important. In this Final Project of Architecture Bachelor Degree, the building expansion program uses a contextual approach. With this approach, it is considered that the conserved elements can be maintained in addition to being adapted to the needs of the present and surrounding conditions. To produce a programmatic concept, integration of Katharina H. Anthony and Hamid Shirvani's theories was used. The aspects derived from the two theories are then analyzed and synthesized through typology, themes and context studies. The results of studies are design criteria which are used as basic materials in formulating programmatic and design concepts. The final result is the transformation of both concepts into schematic design catalogs and simulations of alternative physical buildings designs.