Pengaruh perputaran piutang,perputaran persediaan,dan perputaran aktiva tetap terhadap rentabilitas ekonomi (basic earning power)pada perusahaan manufaktursektor industri barang konsumen yang terdaftar diBEI 2012-2014
T Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh tingkat Perputaran Piutang, Perputaran Persediaan, dan Perputaran Aktiva Tetap terhadap Rentabilitas Ekonomi (Basic Earning Power) pada Perusahaan Manufaktur sektor Industri Barang Konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada Periode 2012-2014. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dan Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kuantitatif dan sumber data merupakan data sekunder. Pemilihan sampel dilakukan dengan menggunakan metode purposive sampling dari 37 Perusahaan Manufaktur sektor Industri Barang Konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dan diperoleh 28 Perusahaan yang memenuhi kriteria sebagai sampel penelitian. Teknik pengolahan data menggunakan software IBM SPSS Statistic 19. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial perputaran piutang dan perputaran aktiva tetap memiliki pengaruh yang signifikan terhadap rentabilitas ekonomi, sedangkan perputaran persediaan tidak memiliki pangaruh yang signifikan terhadap rentabilitas ekonomi. Secara simultan perputaran piutang, perputaran persediaan, dan perputaran aktiva tetap memiliki pengaruh yang signifikan terhadap rentabilitas ekonomi.
T The purpose of this study was to determine the effect of Receivable Turnover, Inventory Turnover, and Fixed Asset Turnover for Economic Profitability (Basic Earning Power) on Manufacturing Company Consumer Goods Industry sectors listed in Indonesia Stock Exchange in the period 2012-2014. Data analysis method used is multiple linear regression analysis and the type of data used in this research is quantitative data and data sources are secondary data. Sample selection is done by using purposive sampling of 37 of Manufacturing Consumer Goods Industry sectors listed in the Indonesia Stock Exchange and acquired 28 Companies that meet the criteria as the study sample. Data processing techniques using IBM SPSS Statistics 19 software. The results showed that the partial of receivables turnover and fixed asset turnover have a significant influence on economic profitability, while the inventory turnover not have a significant influence economic profitability. Simultaneously receivable turnover, inventory turnover, and fixed asset turnover have a significant influence on economic profitability.