Perancangan ulang visual pada kemasan dan promosi obat batuk Komik Kid OBH
K Komix Kid OBH adalah obat batuk anak keluaran dari PT. Bintang Toedjoe yang berbentuk kemasan sachet. Sekarang ini banyak bermunculan produk obat batuk anak pesaing lainnya. Oleh karena itulah Komix Kid OBH harus bisa menonjolkan diri melalui visualisasi kemasan yang lebih menarik lagi dan juga melalui strategi promosi yang tepat.Merancang kembali visual dari kemasan lama dapat dilakukan dengan cara mengurangi kekurangan yang ada serta mencari jalan keluar untuk mengatasi kekurangan dalam hal visual, sehingga menjadi daya tarik yang berbeda bagi konsumen dalam pengenalan kembali produk obat batuk anak Komix Kid OBH ini dikalangan konsumennya. Dengan menggunakan warna yang lebih ceria dan cerah dapat menarik minat anak untuk melihat dan akhirnya membeli produk. Penggunaan tipografi yang tidak terkesan kaku dan juga pemilihan ilustrasi berupa gambar kartun anak laki-laki dan perempuan yang sedang batuk dapat memudahkan pengenalan manfaat dan target sasaran produk dimata konsumennya sendiri.Selain itu melakukan strategi promosi dengan menggunakan media yang dekat dengan anak serta menonjolkan visual kemasan baru yang ada sebagai daya tarik dan juga menggunakan hadiah permainan yang dapat menarik minat konsumen untuk kembali memilih obat batuk anak Komix Kid OBH dibandingkan dengan produk lainnya.