Peranan desain komunikasi visual dalam perancangan buku pengobatan tradisional untuk masalah kesehatan wanita
P Penulisan ini dilatar belakangi oleh kepentingan pembelajaran desainkhususnya perancangan buku ‘Pengobatan Tradisional Untuk Mengatasi MasalahKesehatan Wanita’. Melalui penulisan karya ilmiah pengantar tugas akhir ini,penulis diharapkan dapat merancang buku yang tepat sesuai dengan target sasaranbeserta media promosinya. Masalah umum pembuatan penulisan ini mengenaibagaimana perancangan buku yang menarik secara materi maupun visual danbersifat informatif, namun tetap sesuai dengan target sasaran.Penulisan ini diharapkan dapat menyelesaikan permasalahan yang ada,dengan membuat buku yang sesuai dengan target sasaran, wanita Indonesia.Tertarik untuk mempelajari hal baru, keingintahuan mengenai warisan sertatradisi lokal dan peduli terhadap kesehatan menjadi salah satu landasanperancangan buku tersebut. Perancangan yang dilakukan berwujud buku, mediapromosi, merchandise serta media lainnya yang dapat menunjang perancanganyang telah dilakukan.