Pengaruh modal intelektual terhadap profitabilitas perusahaan (studi empiris pada perusahaan di industri perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2012 – 2015)
T Tujuan penelitian ini adalah untuk memberikan bukti empiris mengenai pengaruh dari intellectual capital, yang menggunakan indikator value added capital, human capital, dan structural capital; terhadap profitabilitas perusahaan dengan indikator Return on Equity (ROE).Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang berupa data dari laporan keuangan perusahaan tahun 2012-2015 yang diperoleh dari Bursa Efek Indonesia (BEI). Populasi penelitian ini adalah semua perusahaan perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) dari tahun 2012 sampai 2015. Sampel penelitian ini adalah 25 perusahaan dalam 4 tahun sehingga total sampel adalah 100 perusahaan. Sampel diambil menggunakan metode purposive sampling dan yang memenuhi kriteria pemilihan sampel.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa semua komponen intellectual capital yang dimasukkan ke dalam model memiliki pengaruh signifikan terhadap kinerja perusahaan. Value Added Capital memiliki hubungan positif dan signifikan terhadap profitabilitas perusahaan. Human Capital memiliki hubungan positif dan signifikan terhadap profitabilitas perusahaan. Structural Capital memiliki hubungan positif dan signifikan terhadap profitabilitas perusahaan.
T The purpose of this study is to provide empirical evidence about the effects of intellectual capital using indicators of value added, human, and customer capitals, on company profitability using indicator of Return on Equity (ROE).Type of data used in this study is secondary, financial reporting 2012-2015 from Indonesian Stock Exchange (IDX). The population of this study are banking corporations listed in Indonesian Stock Exchange (IDX) from 2012 till 2015. The sample of this study are 25 companies, in 4 years, total are 100 companies. The sample are drawn by purposive sampling and comply with sample selection criterion.The results of this research show that all of intellectual capital component have significant effect to company profitability. Value Added Capital has positve and significant effect to Company Profitability. Human Capital has positve and significant effect to Company Profitability. Structural Capital has positve and significant effect to Company Profitability.Keywords : intellectual capital, structural capital, human capital, value added capital, and business profitability