Pengaruh profitabilitas dan tanggung jawab sosial perusahaan terhadap nilai perusahaan dengan ukuran dewan komisaris sebagai pemoderasi
P Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hipotesis profitabilitas dan tanggung jawab sosial perusahaan terhadap nilai perusahaan dengan ukuran Dewan Komisaris sebagai pemoderasi. Data yang digunakan merupakan data sekunder yang diperoleh dari laporan tahunan perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode 2015-2019.Metode analisis yang digunakan untuk menguji hipotesis dalam penelitian ini adalah analisis regresi data panel. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan metode sampling jenuh. Sampel penelitian terdiri dari 135 perusahaan selama lima tahun pengamatan.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel return on assets (ROA), return on equity (ROE), return on equity (ROE) yang dimoderasi oleh ukuran dewan komisaris dan tanggung jawab sosial perusahaan yang dimoderasi oleh ukuran dewan komisaris berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Sedangkan, variabel tanggung jawab sosial perusahaan dan return on assets (ROA) yang dimoderasi oleh ukuran dewan komisaris tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan.
T The aims of this research is to analyze the hypothesis of profitability and corporate social responsibility on firm value with the size of the board of commissioners as moderation. The data used is secondary data obtained from the annual reports of banking companies listed on the Indonesia Stock Exchange during 2015-2019 period.In this research, to test hypothesis the method of analyzed used is panel data regression analysis. Sampling was done using saturated sampling method. The research sample consisted of 135 companies for five years of observation.The results of this study indicate variable return on assets (ROA), return on equity (ROE), return on equity (ROE) which is moderated by the size of the board of commissioners and corporate social responsibility which is moderated by the size of the board of commissioners has no effect on firm value. Meanwhile, the variable corporate social responsibility and return on assets (ROA) which is moderated by the size of the board of has no effect on firm value.