Hubungan antara picky eating dengan status gizi anak usia 2-5 tahun
P Perilaku memilih makanan atau disebut juga picky eating sering terjadi pada anak dan juga balita. Hal ini menimbulkan keresahan bagi orang tua dan pengasuh anak. Sampai saat ini belum ada definisi yang jelas untuk picky eating namun istilah ‘picky eating’ dideskripsikan sebagai mengkonsumsi makanan yang inadequate. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui prevalensi picky eating dan mengetahui hubungan antara picky eating dengan status gizi pada anak usia 2-5 tahun. Penelitian analisis observational dengan desain studi potong lintang (cross-sectional) yang mengikutsertakan 85 orang balita. Data dikumpulkan dengan cara wawancara menggunakan 2 jenis kuesioner yaitu kuesioner karakterisitik demografi dan Children’s Eating Behavior. Variabel yang diteliti adalah picky eating dan status gizi. Analisis data menggunakan Fisher’s exact test kemudian diolah dengan program SPSS v25.0 for windows dengan tingkat kemaknaan yang digunakan 0,05. Prevalensi picky eating adalah 34 %. Hasil analisis picky eating dengan status gizi anak usia 2-5 tahun berdasarkan Fisher’s Exact Test didapatkan nilai p= 0,472. Penelitian ini menunjukan secara statistika tidak terdapat hubungan bermakna antara picky eating dengan status gizi anak usia 2-5 tahun.
P Picky eating is relatively common among infants and children, often causing anxiety for parents and caregivers. Picky eating is, however, not clearly defined; the term ‘picky eating’ has been described as consumption of an inadequate variety of foods. This study aimed to assess the prevalence of picky eating among children aged 2–5 years and to evaluate the association between picky eating and nutritional status. An observational analytic study with cross-sectional design engaging 85 children whose age ranges from 2-5 years old. Data is collected by interview using two types questionnaire, demographic characteristic questionnaire and children eating behavior questionnaire. The observed variables are nutritional status and picky eating. The data is analyzed using Fisher’s Exact Test in SPSS 25 for windows with significant level of 0,05. The prevalence of picky eating is 34%. The analysis result between picky eating and nutritional status in children aged 2-5 years based on Fisher’s Exact Test showed value of p = 0,472. This study showed that there was no significant correlation between between picky eating and nutritional status in children aged 2-5 years.