DETAIL KOLEKSI

Penyisihan ammonium dari air limbah industri ammonium nitrat menggunakan proses nitrifikasi pada reaktor biofilter bermedia sarang tawon dengan variasi waktu tinggal dan pH

5.0


Oleh : Ervida Prianti

Info Katalog

Penerbit : FALTL - Usakti

Kota Terbit : Jakarta

Tahun Terbit : 2003

Pembimbing 1 : Ariani Dwi Astuti

Pembimbing 2 : Ahmad Gusyairi

Subyek : Industrial wastes;Waste products as fuel

Kata Kunci : ammonium nitrate, biofilter, ammonium removal

Status Posting : Published

Status : Lengkap


File Repositori
No. Nama File Hal. Link
1. 2003_TA_STL_08298015_Halaman-Judul.pdf
2. 2003_TA_STL_08298015_Lembar-Pengesahan.pdf
3. 2003_TA_STL_08298015_Bab-1_Pendahuluan.pdf -1
4. 2003_TA_STL_08298015_Bab-2_Tinjauan-Pustaka.pdf
5. 2003_TA_STL_08298015_Bab-3_Metodologi-Penelitian.pdf
6. 2003_TA_STL_08298015_Bab-4_Hasil-Penelitian-dan-Pembahasan.pdf
7. 2003_TA_STL_08298015_Bab-5_Kesimpulan-dan-Saran.pdf
8. 2003_TA_STL_08298015_Daftar-Pustaka.pdf
9. 2003_TA_STL_08298015_Lampiran.pdf

I Industri amonium nitran adalah suatu industri yang bergerak dalam memproduksi bahan baku peledak yaiti amonium nitrat, yang digunakan oleh instansi-instansi tertentu, terutama dalam bidang pertambangan. Dari proses produksi , limbah cair yang dihasilkan oleh industri ini mempunyai konsentrasi NH4+ -N rata-rata berkisar antara 104,82 mg/l -329,15 mg/l -54,2 mg/l. nitrogen ammonia ada di lingkungan dalam bentuk ion ammonium dan ammonia yang tidak terionisasi (cheremisinoff,1996).Nitrifikasi adalah salah satu proses dalam pengolahan biologis yang dapat digunakan dalam penyisihan ammonium. Dalam proses nitrifikasi ammonia/ammonium akan dikonversii menjadi nitrat kemudian menjadi nitrat yang melibatkan mikroorganisma tertentu. Kadar ammonia bebas dalam air meningkat sejalan dengan meningkatnya pH dan temperatur.Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan bioreaktor dengan jenis reaktor lekat diam (fixed bed reactor), bermedia sarang tawon yang terbuat dari plastik dengan sistem aliran ke bawah (Downflow). Pada proses nitrifikasi ini dilakukan variasi waktu tinggla yaitu 4 hari pH 7,5 hari pH 7,5 hari pH 8 serta variasi 4 hari pH 8. COD/NH4+ ratio yang digunakan dalam proses ini adalah 0,2 yang berasal dari Sodium asetat untuk sumber karbonnya.Efisiensi penyisihan konsertasi NH4+ - N paling baik pada penelitian ini terjadi dengan waktu 5 hari dan pH 7 sebesar 80,43% di tahap penelitian inti. Dan penggunaan Ph reaktor yang paling baik adalah penggunaan pH 7 dibandingkan dengan penggunaan pH 8, karena kencenderungan terbentuknya free ammonia pada pH 8 lebih besar yang dapat mengganggu proses nitrifikasi. Semakin tinggi waktu tinggal maka semakin besar pua efisien penyisihan yang dapat dicapai.Kinetika penyisihan NH4+ - N pada pH 7, berdasarkan grafik kinetika penyisihan NH4+ -N dapat diketahui nilai n = 1,1051, K=0,4309 berdasarkan persamaan y = -0,4309 x + 0,0138 dengan nilai R2 = 0,826, dan nilai r yang didapat sebesar 0,909 dan untuk kinetika penyisihan NH4+ -N dengan pH 8, dari grafik tersebut didapat persamaan y= -0,2511x + 0,011 dengan nilai R2 = 0,8534, dengan nilai n= 1,47, K = 0,2511, r=0,9237, yang mendekati 1. Perhitungan kinetika ini menggunakan orde reaksi 1.Limbah hasil nitrifikasi ini tidak bisa langsung di buang ke badan air penerima, dikarenakan limbah ini masih mengandung konsentrasi ammonium dan nitrat yang cukup tinggi, dan belumm masuk Baku Mutu Limbah Cair bagi Kegiatan Industri yang ditetapkan oleh Pemerintah berdasarkan Kep-51/MENLH/10/1995, terutama konsertasi nitratnya, sehingga tahap ini masih harus dilanjutkan ke tahap Denitrifikasi yaitu menkonversi nitrat menjadi gas N2.

Bagaimana Anda menilai Koleksi ini ?