DETAIL KOLEKSI

Penataan cahaya untuk commercial centre di Pemukiman Legenda Wisata-Cibubur


Oleh : Rachel Veronica Irawati

Info Katalog

Penerbit : FALTL - Usakti

Kota Terbit : Jakarta

Tahun Terbit : 2000

Pembimbing 1 : Rustam Hakim

Pembimbing 2 : Indra T. Basuki

Subyek : Shopping centers and malls - Designs and plans

Kata Kunci : commercial centre, landscape lightning, outdoor function

Status Posting : Published

Status : Lengkap


File Repositori
No. Nama File Hal. Link
1. 2000_TA_SAL_08195085_Halaman-Judul.pdf
2. 2000_TA_SAL_08195085_Lembar-Pengesahan.pdf
3. 2000_TA_SAL_08195085_Bab-1_Pendahuluan.pdf
4. 2000_TA_SAL_08195085_Bab-2_Program-Kebutuhan-Ruang-Dan-Fasilitas.pdf
5. 2000_TA_SAL_08195085_Bab-3_Identifikasi-Potensi-Dan-Kendala-Serta-Permasalahan-Perancangan.pdf
6. 2000_TA_SAL_08195085_Bab-4_Studi-Kepustakaan,-Studi-Banding-Dan-Penyigihan-Lapangan.pdf
7. 2000_TA_SAL_08195085_Bab-5_Konsep-Perancangan-Lansekap.pdf
8. 2000_TA_SAL_08195085_Bab-6_Hasil-Rancangan-Lansekap.pdf
9. 2000_TA_SAL_08195085_Daftar-Pustaka.pdf
10. 2000_TA_SAL_08195085_Lampiran.pdf

K awasan Commercial Centre-Legenda Wisata berada dalam wilayah pengembangan Cibubur. Pemukiman tematik Legend Wisata ini, mempunyai tema 'Kota Petualangan Abad Silam', yang terletak di jalan Raya Trans Yogi-Cibubur, + 25 km dari Jakarta ke arah Tenggara. Pada sentra komersial ini terdapat perkantoran, pusat perbelanjaan, area makan, convention centre, exhibition centre, dan pusat hiburan (karaoke, sport club, night club, dan bioskop). Sentra komersial ini sebagian besar baru berfungsi maksimal pada malam hari (dilihat dari segi aktifitas masyarakat yang banyak mempunyai pekerjaan di luar Cibubur). Oleh karena itu perlu adanya satu penekanan dalam perancangan lansekap pada tapak, yaitu dari segi pencahayaan lansekap (landscape lightning.Program pengembangan kebutuhan ruang/fasilitas pada kawasan ini lebih ditujukan pada pengembangan fungsi ruang luar yang disesuaikan dengan fungsi bangunan. Selain itu juga terdapat pengembangan fasilitas dan perlengkapan yang mendukung fungsi ruang luar tersebut. Seperti diadakannya pedestrian mall, plaza, lapangan parkir dan lain sebagainya.Pada perancangan lansekap kawasan ini lebih ditekankan pada segi penataan cahaya, tetapi tetap terdapat konsep dasar yang diterapkan pada keseluruhan konsep. Konsep dasar tersebut adalah dinamis, safety, security, dan aesthetic. Konsep dasar tersebut diterapkan pada konsep ruang luar, konsep bentuk arsitektur lansekap, konsep penataan tanaman lansekap, dan konsep sistem pencahayaan. Konsep sistem pencahayaan diterapkan pada beberapa hal, yaitu facade bangunan, jalur sirkulasi, material keras dan lunak (vegetasi, patung, tiang bendera, dan water fountain). Pada setiap hal digunakan teknik-teknik tersendiri untuk memberikan kesan khusus, dan sesuai dengan konsep dasar, yaitu memberikan kesan dinamis, untuk keselamatan dan keamanan, serta memberikan keindahan.Hasil rancangan lansekap yang ada meliputi sistem zonasi, sistem fungsi, gubahan suasana ruang luar, serta penetapan jenis tanaman, material keras, dan sistem konstruksi. Untuk penataan cahaya pada kawasan digunakan 12 jenis lampu, dengan fungsi dan efek pencahayaan yang berbeda. Dari seluruh perancangan ini diharapkan, sentra komersial ini dapat menjadi suatu kawasan yang nyaman, aman, estetis, serta unik khususnya pengunjung dapat merasakan suasana berbelanja dengan sistem penataan cahaya (lightning) yang dirancang khusus.

T he Commercial Center Area-Legenda Wisata is in the Cibubur development area. This thematic settlement of Tourism Legend, has the theme 'City of Silam Century Adventure', which is located on the Trans Yogi-Cibubur Highway, + 25 km from Jakarta to the Southeast. In this commercial center there are offices, shopping centers, dining areas, convention centers, exhibition centers and entertainment centers (karaoke, sport club, night club and cinema). Most of these commercial centers only function optimally at night (from the perspective of the activities of the people who have many jobs outside Cibubur). Therefore there needs to be an emphasis in landscape design on the site, namely in terms of landscape lighting.The space requirement / facility development program in this area is more aimed at developing the function of the outer space which is adjusted to the function of the building. In addition, there are also developments in facilities and equipment that support these outdoor functions. Such as holding pedestrian malls, plazas, parking lots and so on.In the landscape design of this area, there is more emphasis on the light arrangement, but there are still basic concepts that are applied to the whole concept. The basic concepts are dynamic, safety, security, and aesthetic. The basic concept is applied to the concept of outdoor space, the concept of landscape architectural forms, the concept of landscape plant arrangement, and the concept of lighting systems. The concept of the lighting system is applied to several things, namely the building façade, circulation paths, hard and soft materials (vegetation, statues, flagpoles, and water fountains). In each case, separate techniques are used to give a special impression, and in accordance with the basic concept, namely to give a dynamic impression, for safety and security, and to provide beauty.The results of the existing landscape design include zoning systems, functional systems, compositions of outdoor atmosphere, and determination of types of plants, hard materials, and construction systems. For lighting arrangement in the area used 12 types of lamps, with different lighting functions and effects. From all these designs, it is hoped that this commercial center can become a comfortable, safe, aesthetic, and unique area, especially for visitors to feel the shopping atmosphere with a specially designed lighting system.

Bagaimana Anda menilai Koleksi ini ?