DETAIL KOLEKSI

Analisis yuridis terhadap pembagian sengketa tanah dalam kaitannya dengan pewarisan menurut hukum waris adat Toraja berdasarkan putusan Pengadilan Negeri Makale nomor: 35/Pdt.g/2016/PN.Mak

5.0


Oleh : Sukaedah Dewi Mayumi

Info Katalog

Nomor Panggil : 2018/I/125

Penerbit : FH - Usakti

Kota Terbit : Jakarta

Tahun Terbit : 2018

Pembimbing 1 : Endang Pandamdari

Subyek : Customary inheritance law

Kata Kunci : customary inheritance law, land disputes, inheritance distribution, Toraja

Status Posting : Published

Status : Lengkap


File Repositori
No. Nama File Hal. Link
1. 2017_TA_HK_010001300345_Halaman-Judul.pdf 10
2. 2017_TA_HK_010001300345_Lembar-Pengesahan.pdf
3. 2017_TA_HK_010001300345_Bab-1_Pendahuluan.pdf 20
4. 2017_TA_HK_010001300345_Bab-2_Tinjauan-Pustaka.pdf 34
5. 2017_TA_HK_010001300345_Bab-3_Metode-Penelitian.pdf 25
6. 2017_TA_HK_010001300345_Bab-4_Pembahasan.pdf 25
7. 2017_TA_HK_010001300345_Bab-5_Penutup.pdf 4
8. 2017_TA_HK_010001300345_Daftar-Pustaka.pdf 2
9. 2017_TA_HK_010001300345_Lampiran.pdf 51

H Hukum waris adat di Indonesia merupakan sumber hukum yang tidak tertulis dan memiliki beragam perbedaan diantara tiap daerah masing-masing. Dalam kasus ini, terdapat sengketa tanah yang berkaitan dengan warisan antara Marthen dengan Yakobus yang telah membangun rumah semi permanen dikebun Randanan yang diklaim milik Marthen selaku Ahli Waris dari almarhum Lekka. Permasalahan yang timbul adalah bagaimana pembagian harta waris almarhum Lekka berdasarkan Hukum Waris Adat Toraja dan apakah putusan Pengadilan Negeri Makale Nomor :35/PDT .G/2016/PN.Mak sudah sesuai menurut Hukum Waris Adat Toraja. Metode penelitian dilakukan melalui pendekatan yuridis normatif. Spesffikasi penelitian yang digunakan adalah deskriptif analisis. Penelitian dilakukan melalui studi kepustakaan dan wawancara. Hasil penelitian ini, pembagian harta waris almarhum Lekka berdasarkan hukum waris adat Toraja adalah sama rata yaitu dibagi kepada istrinya yang masih hidup dan anak-anaknya yang masih hidup dengan porsi yang sama besar. Dalarn putusan Pengadilan Negeri Makale, kepemilikan tanah yang menjadi obyek sengketa adalah milik Yakobus sehingga tak dimiliki oleh ahli waris almarhum Lekka, maka tidak sesuai dengan hukum waris adat Toraja.

Bagaimana Anda menilai Koleksi ini ?