Pengaruh risiko bisnis dan corporate social responsibility terhadap kinerja keuangan pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2014-2017
P Penelitian ini bertujuan untuk menguji faktor-faktor yang dapat mempengaruhi kinerja keuangan. Penelitian ini menyelidiki pengaruh risiko bisnis dan corporate social responsibility terhadap kinerja keuangan. Pada penelitian ini, yang menjadi variabel independen adalah risiko bisnis dan corporate social responsibility.Pemilihan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling, dengan kriteria sampel merupakan laporan keuangan perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2014-2017. Berdasarkan kriteria tersebut, diperoleh sampel sebanyak 57 perusahaan selama empat tahun periode laporan keuangan. Penelitian ini dilakukan dengan metode kuantitatif, teknik analisis yang digunakan yaitu analisis regresi berganda dan uji hipotesis menggunakan uji t, uji f serta uji koefisien determinasi.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hanya variabel risiko bisnis yang berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja keuangan. Sedangkan variabel corporate social responsibility tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan.
T This study is to examine the factors that can affect financial performance. This study investigates the effect of business risk and corporate social responsibility on financial performance. In this study, the independent variables are business risks and corporate social responsibility.The method of sampling is purposive sampling, with the criteria of financial statements of manufacturing companies which are listed on the Indonesia Stock Exchange (IDX) in 2014-2017. Based on these criteria, financial statements during four year period of financial reporting from 57 companies are collected. The study is a quantitative study which employs multiple regressions for the analysis, and t test, f test, also coefficient of determination test for the hypothesis testing.The results of this study indicate that only business risk variables have a positive significant effect on financial performance. While the variables of corporate social responsibility have no effect on financial performance.