DETAIL KOLEKSI

Pengaruh susu kacang kedelai (glycine max (L) terhadap kekuatan lekat geser resin komposit pasca bleaching (laporan penelitian)


Oleh : Lusiana

Info Katalog

Nomor Panggil : 617.634 2 LUS p

Penerbit : FKG - Usakti

Kota Terbit : Jakarta

Tahun Terbit : 2018

Pembimbing 1 : Dr. drg. Tien Suwartini, Sp.KG(K)

Pembimbing 2 : drg. Taufik Ariwibowo, Sp.KG(K)

Subyek : Teeth - Bleaching;Soybean

Kata Kunci : bleaching, soybean milk, shear bond strength

Status Posting : Published

Status : Lengkap


File Repositori
No. Nama File Hal. Link
1. 2018_TA_KG_040001400103_Halaman-Judul.pdf
2. 2018_TA_KG_040001400103_Bab-1.pdf
3. 2018_TA_KG_040001400103_Bab-2.pdf
4. 2018_TA_KG_040001400103_Bab-3.pdf
5. 2018_TA_KG_040001400103_Bab-4.pdf 7
6. 2018_TA_KG_040001400103_Bab-5.pdf
7. 2018_TA_KG_040001400103_Bab-6.pdf
8. 2018_TA_KG_040001400103_Bab-7.pdf
9. 2018_TA_KG_040001400103_Daftar-Pustaka.pdf
10. 2018_TA_KG_040001400103_Lampiran.pdf

P Penampilan merupakan hal yang penting, oleh karena itu bleaching dan juga vinir direk merupakan pilihan yang banyak digunakan untuk memperbaiki penampilan seseorang. Bleaching mempunyai bahan aktif hidrogen peroksida yang akan mengoksidasi molekul kromogen dan menghasilkan oksigen radikal bebas. Bahan bleaching juga memiliki pH yang asam yang dapat membuat mikroporusitas pada email. Apabila aplikasi resin komposit dilakukan setelah bleaching akan mengakibatkan menurunnya perlekatan resin komposit pasca bleaching oleh karena oksigen radikal bebas dan juga mikroporusitas email. Kacang kedelai merupakan bahan alami yang mengandung antioksidan alami golongan isoflavon yang dapat menyerap oksigen radikal bebas dan memiliki kalsium dan fosfor yang dapat meremineralisasi gigi, oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh perendaman susu kacang kedelai terhadap penaikan kekuatan lekat geser resin komposit pasca bleaching. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimental laboratoris dengan desain post test only dengan kelompok kontrol. Sampel penelitian ini adalah 14 gigi premolar manusia yang diekstraksi dan direndam dalam air saline 37ºC setelah pencabutan. Sampel diaplikasikan hidrogen peroksida 35% dan sampel dibagi menjadi 2 kelompok. Kelompok kontrol direndam saliva buatan selama 14 hari sedangkan kelompok perlakuan direndam susu kacang kedelai 15 menit setiap harinya selama 14 hari, lalu setiap sampel dibonding dengan komposit nanofiller (3M ESPE Z350). Sampel diuji lekat geser menggunakan alat universal testing machine. Hasil uji menunjukan bahwa standart deviasi kelompok perlakuan sebesar 1,231. Hasil akhir penelitian menunjukan bahwa tidak ada pengaruh yang signifikan perendaman susu kacang kedelai selama 14 hari terhadap kekuatan lekat geser resin komposit pasca bleaching.

E Esthetics are important, therefore bleaching and direct veneer are widely use to improve appearance. Hydrogen peroxide is an active ingredient of bleaching that can oxidize chromogenic molecules and produce oxygen free radicals, bleaching materials also have an acidic pH that can make enamel microporucity. If composite resin application done after bleaching it will decrease the shear bond strength because of oxygen free radicals and enamel microporucity. Soybeans are natural ingredients that contain antioxidant that can absorb oxygen free radical after bleaching. Soy bean milk also has calcium and phosphor that can remineralized tooth. The aim of this research is to know whether there is influence of soybean milk immersion to shear bond strength composite resin after bleaching application. This research use experimental laboratory method with post test only with control group design. Sample of this research was 14 extracted human premolar that was immersed in saline water 37ºC, then 35% hydrogen peroxide bleaching were applied to sample. The sample was divided into 2 groups. Control group was immersed in artificial saliva for 14 days and treatment group was immersed with soybean milk for 15 minutes every day until 14 days then all samples are bonded to composite resin (3M ESPE Z350). Shear bond was tested with universal testing machine. The result shows standard deviation of treatment group is 1,231. Final result of this research shows that there is no significant influence of soybean milk immersion for 14 days to shear bond strength composite resin after bleaching application.

Bagaimana Anda menilai Koleksi ini ?