DETAIL KOLEKSI

Faktor-faktor penentu debt maturity structure pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia


Oleh : Nafa Noor Hailla

Info Katalog

Nomor Panggil : 022001901162

Penerbit : FEB - Usakti

Kota Terbit : Jakarta

Tahun Terbit : 2023

Pembimbing 1 : Wulan Sari

Subyek : Manufactures - Management

Kata Kunci : lag debt maturity structure, leverage, profitability, liquidity, tangible assets, asset maturity.

Status Posting : Published

Status : Lengkap


File Repositori
No. Nama File Hal. Link
1. 2023_TA_SMJ_022001901162_Halaman-Judul.pdf 10
2. 2023_TA_SMJ_022001901162_Lembar-Pengesahan.pdf 6
3. 2023_TA_SMJ_022001901162_Bab-1-Pendahuluan.pdf 9
4. 2023_TA_SMJ_022001901162_Bab-2-Tinjaun-Pustaka.pdf 24
5. 2023_TA_SMJ_022001901162_Bab-3-Metode-Penelitian.pdf 12
6. 2023_TA_SMJ_022001901162_Bab-4-Analisis-dan-Pembahasan.pdf 14
7. 2023_TA_SMJ_022001901162_Bab-5-Kesimpulan.pdf 3
8. 2023_TA_SMJ_022001901162_Daftar-Pustaka.pdf 6
9. 2023_TA_SMJ_022001901162_Lampiran.pdf 22

P Penelitian ini bertujuan untuk menguji faktor-faktor penentu debt maturity structure pada perusahaan manufaktur. Sampel yang digunakan sebanyak 92 perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2017-2021. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu purposive sampling dan metode analisis yang digunakan yaitu regresi data panel. Variabel independen dalam penelitian ini terdiri dari lag struktur jatuh tempo utang, aset berwujud, inflasi, jatuh tempo aset, penggunaan utang, likuiditas, pajak, peluang pertumbuhan, produk domestik bruto, profitabilitas, dan ukuran perusahaan, Sedangkan variabel dependennya adalah struktur jatuh tempo utang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan utang dan likuiditas berpengaruh positif signifikan terhadap struktur jatuh tempo utang serta peluang pertumbuhan berpengaruh negatif signifikan terhadap struktur jatuh tempo utang. Lag struktur jatuh tempo utang, profitabilitas, aset berwujud, jatuh tempo aset, ukuran perusahaan, pajak, inflasi dan produk domestic bruto tidak berpengaruh terhadap struktur jatuh tempo utang. Temuan penelitian ini diharapkan dapat menjadi acuan bagi perusahaan terkait sumber pendanaan terutama utang yang memiliki jatuh tempo dengan cara meningkatkan likuiditasnya serta memperhatikan jatuh tempo utang ketika penggunaan utang meningkat dan ketika pertumbuhan perusahaan menurun.

T This study aims to analyze the determinants of debt maturity structure in manufacturing companies. The sample used was 92 companies listed on the Indonesia Stock Exchange for the 2017-2021 period. The sampling technique used was purposive sampling, and the analytical method used was panel data regression. The independent variables in this study consist of lag debt maturity structure, tangible assets, inflation, asset maturity, leverage, liquidity, taxes, growth opportunities, gross domestic product, profitability, and company size. In contrast, the dependent variable is debt maturity structure. The results showed that leverage and liquidity had a significant positive effect on the debt maturity structure and growth opportunities had a significant negative effect on the debt maturity structure. Lag debt maturity structure, profitability, tangible assets, asset maturity, company size, taxes, inflation, and gross domestic product do not affect the debt maturity structure. The findings of this study are expected to be a reference for companies regarding funding sources, especially debt that has a maturity, by increasing its liquidity and paying attention to debt maturity when leverage increases and company growth decreases.

Bagaimana Anda menilai Koleksi ini ?