DETAIL KOLEKSI

Pengaruh laba akuntansi, total arus kas, dan komponen arus kas terhadap harga dan return saham untuk emitmen yang tergabung dalam indeks LQ 45 periode 2006-2010

5.0


Oleh : Mina Mutika

Info Katalog

Penerbit : FEB - Usakti

Kota Terbit : Jakarta

Tahun Terbit : 2012

Pembimbing 1 : Pamudji

Subyek : Corporations - Finance;Disclosure in accounting

Kata Kunci : accounting earning, total cash flow, prices and stock returns, inflation and interest rates SBI

Status Posting : Published

Status : Lengkap


File Repositori
No. Nama File Hal. Link
1. 2012_TA_AK_023080423_1.pdf
2. 2012_TA_AK_023080423_2.pdf
3. 2012_TA_AK_023080423_3.pdf
4. 2012_TA_AK_023080423_4.pdf
5. 2012_TA_AK_023080423_5.pdf
6. 2012_TA_AK_023080423_6.pdf
7. 2012_TA_AK_023080423_7.pdf

P Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh beberapa variabel yaitu laba akuntansi, total arus kas, arus kas dari aktivitas operasi, arus kas dari aktivitas investasi, arus kas dari aktivitas pendanaan terhadap harga dan return saham pada emiten yang tergabung dalam indeks LQ 45 yang tercatat di Bursa Efek Indonesia selama periode 2006-2010, dimana inflasi dan tingkat suku bunga SBI dimasukan ke dalam model sebagai variabel kontrol. Penelitian dilakukan dengan menggunakan data sekunder yaitu laporan keuangan arus kas, laporan laba-rugi, data bunga SBI, tingkat inflasi, dan indeks harga saham yang diperoleh dari Bursa Efek Indonesia melalui website www.idx.co.id dan Badan Pusat Statistik melalui website www.bi.go.id. Adapun alat analisis yang digunakan adalah Multivariate Regresion, dengan software yang digunakan untuk menganalisis pengaruh tersebut adalah Eviews. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa laba akuntansi, total arus kas, inflasi, dan tingkat suku bunga SBI secara bersama-sama berpengaruh signifikan secara statistik terhadap harga saham. Laba akuntansi, total arus kas, inflasi, dan tingkat suku bunga SBI secara bersama-sama berpengaruh tidak signifikan secara statistik terhadap return saham. Pada pengujian individu dapat diperoleh hasil bahwa saat harga saham menjadi variabel dependen hampir semua variabel independennya berpengaruh secara signifikan pada level kepercayaan yang berbeda, kecuali arus kas dari aktivitas investasi dan suku bunga. Sedangkan pada saat return saham menjadi variabel depanden, hampir semua variabel berpengaruh tidak signifikan kecuali laba akuntansi, inflasi dan tingkat suku bunga.

T This study aims to determine the effect of several variables, that is accounting earnings, total cash flow, cash flow from operating activities, cash flows from investing activities, cash flows from financing activities of the stock price and return on the issuer is incorporated in LQ 45 index are listed on the Stock effect during the period 2006-2010 Indonesia, where inflation and interest rates SBI entered into the model as control variables. The study was conducted using secondary data, namely the financial statements of cash flows, income statement, SBI data rate, inflation rate, and share price indices obtained from the Indonesia Stock Exchange through the website and the Central Bureau of Statistics www.idx.co.id through the website www . bi.go.id. The tool used is a multivariate analysis Regresion, the software used to analyze the effect is Eviews. The results can be concluded that the accounting income, total cash flows, inflation, and interest rates SBI jointly statistically significant effect on stock prices. Accounting income, total cash flows, inflation, and interest rates together SBI no statistically significant effect on stock returns. Can be obtained on individual test results that the current stock price of the dependent variable most influential independent variable was significantly different at the level of trust, unless the cash flows from investing activities and interest rates. While at the time the stock return into a variable depanden, almost all influential variables were not significant except for the accounting profits, inflation and interest rates.

Bagaimana Anda menilai Koleksi ini ?