Pengelolaan pembesaran gingiva pada ibu hamil
W Wanita hamil mengalami peningkatan kadar hormon estrogen dan progesteron yang disertai peningkatan akumulasi plak bakteri, sehingga mengakibatkan teijadinya pembesaran gingiva. Pembesaran gingiva biasanya dimulai sekitar bulan kedua kehamilan dan akan mulai mengecil kembali pada bulan kesembilan. Pembesaran gingiva pada ibu hamil dapat terjadi pada marjinal gingiva atau menyeluruh atau sebagai massa seperti tumor yang tunggal atau banyak yang dikenal sebagai pregnancy tumor dan pyogenic granuloma. Perubahan yang terjadi pada gingiva ini biasanya tidak sakit, kecuali jika disertai infeksi akut. Ibu hamil dianjurkan untuk melakukan program kontrol plak secara menyeluruh, skeling dan root planing setiap bulan untuk mengurangi respon peradangan yang berlebihan pada jaringan gingiva.
T The pregnant patient had experience elevated levels of the hormones estrogen and progesterone, and bacterial plaque accumulation, this causes gingival enlargement. Gingival enlargement usually start around the second month pregnancy and decreases during the ninth month. Pregnancy gingival enlargement maybe marginal and generalized or occur as single or multiple tumor-like masses referred to as pregnancy tumors and pyogenic granuloma. Gingival changes are usually painless unless complicated by acute infection. The pregnant patient should be provided with a comprehensive plaque control program, monthly scaling and root planing to minimize the exaggerated inflammatory response of the gingival tissue.