DETAIL KOLEKSI

Gambaran tingkat kecemasan pasien yang mendapatkan perawatan gigi tiruan lepasan akrilik : Penelitian pada pasien prelansia dan lansia di RSGM-P FKG Trisakti

4.5


Oleh : Siti Fidra Suhendra

Info Katalog

Nomor Panggil : 617.692 SIT g

Penerbit : FKG - Usakti

Kota Terbit : Jakarta

Tahun Terbit : 2023

Pembimbing 1 : I Gusti Ayu Ratih Utari Mayun

Subyek : Dental anxiety;Dentures

Kata Kunci : tooth loss, acrylic removable dentures, dental anxiety

Status Posting : Published

Status : Lengkap


File Repositori
No. Nama File Hal. Link
1. 2023_TA_KG_040001900127_Halaman-Judul.pdf
2. 2023_TA_KG_040001900127_Lembar-Pengesahan.pdf
3. 2023_TA_KG_040001900127_Bab-1_Pendahuluan.pdf
4. 2023_TA_KG_040001900127_Bab-2_Tinjauan-Pustaka.pdf
5. 2023_TA_KG_040001900127_Bab-3_Kerangka-Teori.pdf
6. 2023_TA_KG_040001900127_Bab-4_Metode-Penelitian.pdf
7. 2023_TA_KG_040001900127_Bab-5_Hasil-Penelitian.pdf
8. 2023_TA_KG_040001900127_Bab-6_Pembahasan.pdf
9. 2023_TA_KG_040001900127_Bab-7_Kesimpulan-dan-Saran.pdf
10. 2023_TA_KG_040001900127_Daftar-Pustaka.pdf
11. 2023_TA_KG_040001900127_Lampiran.pdf

L Latar Belakang: Kehilangan gigi merupakan permasalahan yang masih sering dialami oleh banyak orang. Salah satu solusi untuk mengatasi kasus kehilangan gigi adalah dengan mendapatkan perawatan gigi tiruan lepasan akrilik. Keberhasilan jangka panjang dari perawatan gigi tiruan lepasan akrilik dipengaruhi oleh kemampuan adaptasi pasien. Rasa cemas dapat mempengaruhi kemampuan adaptasi pasien terhadap perawatan yang dilakukan. Kecemasan dental merupakan salah satu perasaan negatif yang paling sering dialami oleh pasien saat melakukan perawatan ke dokter gigi. Sehingga perlu dilakukan evaluasi tingkat kecemasan yang dialami pasien selama mendapatkan perawatan gigi tiruan lepasan. Tujuan: Untuk mengetahui tingkat kecemasan pasien yang mendapatkan perawatan gigi tiruan lepasan akrilik di RSGM-P FKG Universitas Trisakti. Metode: Jenis penelitian ini adalah observational deskriptif dengan rancangan potong lintang. Penelitian dilakukan pada 30 responden yang mendapatkan perawatan gigi tiruan lepasan akrilik di RSGM-P FKG Universitas Trisakti dengan cara menyebarkan kuesioner melalui metode interview. Hasil: Hasil uji statistik deskriptif menunjukkan tingkat kecemasan pasien yang mendapatkan perawatan gigi tiruan lepasan akrilik yaitu tidak cemas 20%, kecemasan ringan 73.3%, kecemasan sedang 3.3%, kecemasan berat 3.3%, dan tidak ada yang mengalami kecemasan ekstrim. Pada penelitian ini tingkat kecemasan yang terjadi pada perempuan lebih besar dibandingkan dengan laki-laki. Berdasarkan kategori usia, usia 45 – 60 tahun mengalami tingkat kecemasan paling tinggi, sedangkan pada usia 75 – 90 tahun mengalami tingkat kecemasan paling rendah. Kesimpulan: Mayoritas tingkat kecemasan pasien yang mendapatkan perawatan gigi tiruan lepasan akrilik di RSGM-P FKG Universitas Trisakti yaitu kecemasan ringan.

B Background: Tooth loss is a dental problem that often experienced by many people. One of the solutions to overcome cases of tooth loss is using acrylic removable denture. The long-term success of removable denture treatment is influenced by the adaptability of the patient. Anxiety can affect the patient's ability to adapt with the treatment received. Dental anxiety is one of the most common negative feelings experienced by patients when they go to the dentist for treatment. So it is necessary to evaluate the level of anxiety experienced by patients while receiving removable denture treatment. Objective: To evaluate the level of anxiety of patients who receive acrylic removable denture treatment at RSGM-P FKG Trisakti University. Method: This type of research is observational descriptive with a cross-sectional design. The study was conducted on 30 respondents who received acrylic removable denture treatment at RSGM-P FKG Trisakti University by distributing questionnaires using the interview method. Results: The results of the descriptive statistical test showed that the anxiety level of patients who received acrylic removable denture treatment was 20% not anxious, 73.3% mild anxiety, 3.3% moderate anxiety, 3.3% severe anxiety, and no one experienced extreme anxiety. In this study the level of anxiety that occurs in women is greater than that in men. Based on the age category, those aged 45-60 years experienced the highest level of anxiety, while those aged 75-90 experienced the lowest level of anxiety. Conclusion: The majority of the anxiety levels of patients who receive acrylic removable denture treatment at RSGM-P FKG Trisakti University are mild anxiety.

Bagaimana Anda menilai Koleksi ini ?