DETAIL KOLEKSI

Analisa sistem internal control pembayaran gaji pada pt. wahana insani


Oleh : Reza Oktavian Baehaqy

Info Katalog

Penerbit : FEB - Usakti

Kota Terbit : Jakarta

Tahun Terbit : 2024

Pembimbing 1 : Virna Sulfitri

Kata Kunci : Internal Control System for Salary Payment

Saat ini file hanya dapat diakses dari perpustakaan.

Status : Lengkap

P Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sistem pengendalian internal dalam proses pembayaran gaji pada PT. Wahana Insani. Pengendalian internal merupakan suatu proses yang dirancang untuk memberikan keyakinan yang memadai mengenai tercapainya tujuan organisasi yang terkait dengan efektivitas, efisiensi operasional, keandalan pelaporan keuangan, kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan yang berlaku. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif dengan melibatkan pengamatan langsung, wawancara dengan pihak terkait, dan analisis dokumen perusahaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PT. Wahana Insani telah menerapkan beberapa komponen pengendalian internal seperti lingkungan pengendalian, penilaian risiko, aktivitas pengendalian, informasi, komunikasi, dan pemantauan. Namun, terdapat beberapa kelemahan dalam sistem yang perlu diperbaiki, antara lain kurangnya dokumentasi prosedur, dan minimnya pelatihan bagi karyawan terkait sistem pengendalian internal. Rekomendasi yang diberikan antara lain adalah perbaikan dokumentasi prosedur pembayaran gaji, peningkatan pelatihan karyawan, dan penguatan pengawasan serta evaluasi berkala terhadap sistem yang ada. Dengan perbaikan tersebut, PT. Wahana Insani dapat meningkatkan efektivitas dan efisiensi proses pembayaran gaji serta meminimalkan risiko terjadinya kesalahan dan kecurangan.

T This study aims to analyze the internal control system in the salary payment process at PT. Wahana Insani. Internal control is a process designed to provide adequate assurance regarding the achievement of organizational goals related to the effectiveness, efficiency of operations, the reliability of financial reporting, compliance with applicable laws and regulations. The research method uses descriptive with a qualitative approach by involving direct observation, interviewing the related parties, and analysing the company\\\'s documents. The results of the study indicate that PT. Wahana Insani has implemented several components of internal control such as the control environment, risk assessment, control activities, information, communication, and monitoring. However, there are several weaknesses in the system that need to be improved, including the lack of documentation of procedures, and minimal training for employees related to the internal control system. Recommendations provided include improving documentation of salary payment procedures, improving employee training, and strengthening supervision and periodic evaluation of the existing system. With these improvements, PT. Wahana Insani can improve the effectiveness and efficiency of the salary payment process and minimize the risk of errors and fraud.

Bagaimana Anda menilai Koleksi ini ?