Perhitungan cadangan hidrokarbon pada lapisan reservoir berdasarkan data seismik 3D dan log pada lapangan \"TZR\" formasi Ngrayong cekungan Jawa Timur Utara.
D Daerah penelitian TZR terletak di Cekungan Jawa Timur Utara, Jawa Timur. Penelitian ini difokuskan pada lapangan reservoir di Formasi Ngrayong. Penelitian ini difokuskan pada perhitungan cadangan hidrokarbon pada lapisan reservoir didaerah penelitian. Data yang digunakan dalam penelitian ini antara lain: 31 data log sumur, Seismik 3D dan data checkshot sumur TA-02 dan TZR-35. Metode yang digunakan dalam penelitian dimulai dengan penentuan interval batas atas dan batas bawah reservoir pada Formasi Ngrayong, well seismic tie, interpretasi horizon dan seismik pada seismik 3D, serta analisis petrofisik dan penyebaran properti. Lapisan IIIB, V, VII dan IX merupakan lapisan penelitian. Berdasarkan bentukan bawah permukaan di daerah penelitian dari hasil interpretasi, hidrokarbon berada pada daerah perangkap struktur dengan jenis antiklin dan sesar turun. Beradasarkan hasil perhitungan petrofisik untuk properti reservoir daerah penilitian memiliki porositas rata-rata dari keempat lapisan sebesar 0.3-0.4% dan saturasi air rata-rata dari keempat lapisan yaitu 0.2-0.4%. Total keseluruhan cadangan ditempat yakni 1231356.23 STOIIP atau 7.75 MMSTB
T The region of study is TZR Field in North East Java Basin, Ngrayong Formation, East Java. The objective of this research is focus on calculation of hydrocarbon reserve in objective area. Data used in research area are 31 log data 3D seismic, checkshot data on TA-02 and TZR-35 well. The method used to calculate hydrocarbon reserve is determine interval top and bottom reservoir on Ngrayong Formation, well seismic tie, horizon interpretation and 3D seismic, including petro physic analysis and property distribution. The IIIB, V, VII and IX are study layer. Based on bottom morphologic surface from interpretation, hydrocarbon trapped in structural trap which is anticline and normal fault type. Base on petrophysic calculation in research area, reservoir properties has 0.3-0.4% for average porosity from four layer and 0.2-.04% for saturation water. Total hydrocarbon reserves on study area 1231356.23 STOIIP or 7.75 MMSTB