Perancangan filter pasif sebagai peredam harmonisa pada generator sinkron 3 fasa dengan beban Lampu Hemat Energi (lhe) dan lampu led
P Penggunaan lampu hemat energi (LHE) dan LED sebagai penerangan telah menjamur dan diminati masyarakat. Tetapi LHE dan LED adalah beban non linear. Beban non linear dapat menimbulkan suatu gangguan listrik bolak balik berupa arus ataupun tegangan dengan gelombang distorsi yang disebut harmonisa. Harmonisa membuat kualitas arus serta tegangan yang dari sumber menuju beban menjadi rusak. Ini menyebabkan menurunnya karakteristik dari sumber dan bahkan merusak beban lainnya. Penelitian bertujuan untuk meredam harmonisa tersebut agar karakteristik generator tetap balk, sehingga penggunaan lampu LED dan LHE tetap dapat berlangsung. Metode yang digunakan adalah percobaan langsung pada alat di Laboratorium Mesin-Mesin Listrik, Gedung E, Universitas Trisakti. Mulai dari pembangkitan dengan menggunakan generator sinkron 3 fasa sampai pada beban LHE dan LED. Sebagai solusi untuk mengatasi hannonisa, akan digunakan filter pasif yang akan dirancang sendiri dengan tipe p. Filter pasif tipe p dipilih karena memiliki keunggulan yaitu meredam dari arah sumber dan beban sehingga lebih efektif Hasil penelitian menunjukkan bahwa rancangan filter dapat meredam harmonisa. Dari harmonisa orde ke-3 sebesar 30,52% (R), 32,45% (S), 32,96% (T) menjadi 18,89% (R), 19,52% (S), 19,55% (T). Orde ke-5 sebesar 26,24% (R), 24,84% (S), 24,72% (T) menjadi 13,24% (R), 12,35% (S), 12,61% (T). Peredaman ini mampu meningkatkan daya akif generator dari 0,187 kW dengan faktor daya sebesar 0,6701 menjadi 0,412 kW dengan faktor daya 0,8815, serta bentuk gelombang keluaran arus. Namun peredaman belum memenuhi standar MEE dan IEC yang menetapkan harmonisa maksimal 4%-5%.
T The use of fluorescent dan LED lamp for lighting has widely used by many people. But fluorescent and LED lamp are non-linear load. Non-linear load can produce some electrical disruption in the form of current or voltage with some distortion wave called harmonics. Harmonics can broke the quality of current and voltage that from the supply to the loads. These cause degradation of the characteristics of the supply and even broke the other loads. This research made for the reduction of harmonics so that the characteistics of generator stay well, so the use of LED and fluoroscent lamp still going on.Harmonics make the form of the sinusoidal wave of current or voltage damaged. Method that used is simulating with real instrument in Electrical Machines Laboratory, E Building, Trisakti University. Start from the generator, it will use 3 phase synchronous generator, to the fluoroscent and LED lamp load. As the solution, a type p passive filter will be designed. The type p passive filter chosen because it can reduce the harmonics from two directions, supply and loads. So it is more effective. Result shows that the filter can decrease harmonics. From 30,52% (R), 32,45% (S), 32,96% (T) to 18,89% (R), 19,52% (S), 19,55% (T) for the 3rd orde, and from 26,24% (R), 24,84% (S), 24,72% (T) to 13,24% (R), 12,35% (S), 12,61% (T) for the 5th orde. This reduction can increase the active power of generator from 0,187 kW with power factor 0,6701 to 0,412 kW with power factor 0,8815, also the form of the output current wave. However, this reduction not meet the standard of IEEE and IEC that set the maximum value of harmonics by 4%-5%.