Strategi bank syariah indonesia kantor cabang pembantu Jakarta Tanjung Duren 1 dalammengatasi pembiayaan kredit usaha rakyat yang bermasalah
T Tujuan dari penelitian ini dilakukan untuk mengetahui penyebab dari terjadinya Pembiayaan Bermasalah pada Produk Kredit Usaha Rakyat di Bank Syariah Indonesia Kantor Cabang Pembantu Jakarta Tanjung Duren 1, serta untuk mengetahui strategi apa saja yang perlu dilakukan bank BSI KCP Jakarta Tanjung Duren 1 untuk menangani pembiayaan bermasalah dengan melakukan analisis SWOT atas strategi penanganan pembiayaan yang bermasalah tersebut. Metode yang digunakan ialah penelitian kualitatif, dengan pengumpulan data secara langsung dilapangan sesuai dengan teknik pengumpulan data yang diambil oleh peneliti yaitu studi lapangan dan studi kepustakaan. Teknik yang digunakan untuk menganalisis dan mendeskripsikan strategi penanganan pembiayaan produk KUR pada Bank BSI KCP Jakarta Tanjung Duren 1 dengan menggunakan pendekatan analisis SWOT. Berdasarkan hasil penelitian ini ditemuukan beberapa penyebab terjadinya pembiayaan bermasalah pada pemberian KUR baik itu kesalahan dari pihak bank maupun dari pihak nasabah seperti, Kelemahan bank dalam Analisa pembiayaannya, realisasi dana pembiayaan yang cukup lama, sedangkan dari pihak nasabahnya yaitu usahanya mengalami penurunan, manajemen yang lemah. Penanganan pembiayaan bermasalah di Bank BSI Jakarta Tanjung Duren 1 adalah dengan melakukan teguran dan surat peringatan dan sampai melakukan eksekusi jaminan. Strategi yang perlu dilakukan untuk penanganan pembiayaan bermasalah pada produk Kredit Usaha Rakyat ini berdasarkan analisis SWOT adalah dengan melakukan pemanfaatan teknologi, meningkatkan pengawasa dan peningkatan SDM.
T The purpose of this study was conducted to determine the causes of Problematic Financing in People's Business Credit Products at Bank Syariah Indonesia Sub-Branch Office Jakarta Tanjung Duren 1, as well as to find out what strategies need to be done by BSI KCP Jakarta Tanjung Duren 1 bank to deal with problem financing by conducting a SWOT analysis of the strategy for handling problematic financing. The method used is qualitative research, with direct data collection in the field in accordance with data collection techniques taken by researchers, namely field studies and literature studies. The technique used to analyze and describe the strategy for handling KUR product financing at Bank BSI KCP Jakarta Tanjung Duren 1 using a SWOT analysis approach. Based on the results of this study, several causes of problematic financing were found in the provision of KUR, both errors from the bank and from the customer, such as, the weakness of the bank in its financing analysis, the realization of financing funds that are quite long, while from the customer, namely the business has decreased, weak management, carry out reprimands and warning letters and until the execution of bail. The strategy that needs to be done to handle problematic financing in the People's Business Credit product based on SWOT analysis is to utilize technology, improve supervision and improve human resources.