Deteksi dini karsinoma sel skuamosa pada lidah
K Karsinoma sel skuamosa adalah suatu tumor ganas yang berasal dari sel epitel skuamosa yang cenderung menginfiltrasi jaringan lunak sekitarnya dan mengadakan suatu metastasis serta sering ditemukan di rongga mulut dan lokasi yang terbanyak adalah pada lidah. Etiologi secara pasti belum diketahui, namun berkaitan erat dengan beberapa faktor predisposisi. Secara klinis, karsinoma sel skuamosa diklasifikasikan berdasarkan sistim TNM yang terdiri dari tumor primer, metastase kelenjar limfe regional, dan metastase, serta terbagi menjadi empat stadium. Morfologi klinis karsinoma sel skuamosa terbagi atas tiga pola yaitu, eksofitik, ulseratif, dan infiltratif. Perawatan karsinoma lidah adalah dengan pembedahan atau terapi radiasi. Prognosisnya tergantung dari beberapa faktor seperti umur, jenis kelamin pasien, lokasi dari tumor, dan stadiumnya ketika perawatan dimulai. Diferensial diagnosis dari karsinoma sel skuamosa antara lain ulkus traumatikus, ulkus dekubitalis, dan stomatitis apthosa mayor.
S Squamous cell carcinoma of the tongue is a malignant tumor which comes from squamous epithelium cell which tends to infiltrate soft tissue around and metastate is often found in oral cavity and mostly found at the tongue. The definite etiology is unknown yet, however may have closed relationship with predisposition factors. Clinically, squamous cell of carcinoma is classified by the TNM system which consist of primary tumor, regional lymph node metastate, and metastate, divided into four stadiums. Clinical morphology of squamous cell carcinoma is divide into three patterns: exofitic, ulceratif, infiltratif. The treatment of tongue carcinoma is by surgical operation or radiotherapy. The prognosis depends on many factors, such as age, sex, tumor location, and the stadium is when the treatment begins. The differential diagnoses of squamous cell carcinoma are traumatic ulcer, decubitalis ulcer, and major apthous stomatitis.